Pages

Selasa, 19 Januari 2016

Burda Vintage, Vintage Fashion

Tahun lalu, Burda mengeluarkan dua majalah edisi khusus bertema vintage. Yang pertama tentang mode di era tahun 50-an. Kemudian sehubungan dengan permintaan pelanggan, mereka sempat mencetak ulang edisi tersebut. Kemudian di akhir tahun mereka menerbitkan majalah vintage yang kedua, yang membahas mode di era tahun 60-an.


Bagi yang tertarik dengan vintage fashion, tentu saja penerbitan majalah-majalah edisi khusus ini sangatlah menarik. Dan kelihatannya Burda, seperti halnya perusahaan pola pakaian yang lain, memanfaatkan juga peningkatan minat akan vintage style yang tidak hanya menjadi wabah di bidang dekorasi namun juga ke fashion.


Ada yang tertarik dengan vintage fashion?

Saya sendiri cukup tertarik dengan model pakaian vintage terutama di era tahun 20-an dan 60-an. Selebihnya, saya kurang tertarik (ya, tahun 50-an boleh lah). Pada flea market khusus couturier biasanya bisa ditemukan pola-pola vintage. Selain itu, saya mencoba juga hunting ke eBay dan Leboncoin. Kadang saya menemukan pola lama yang tidak tercantum tahun keluarnya. Dan kadang saya menemukan juga pola lama dari negara tetangga (Belgia misalnya).



Di gudang mertua, saya menemukan majalah-majalah lama seperti Modes et Travaux dan Prima era tahun 80-an dan 90-an. Majalah-majalah ini menyisipkan pola-pola pakaian sebagai bonus. Ibu mertua pun dengan senang hati memberikan majalah-majalah itu kepada saya. Sayangnya tidak semua model menarik hati jadi saya hanya menyimpan beberapa saja.


Kadang saya berpikir, apakah majalah-majalah lama Indonesia juga menyisipkan pola pakaian? Kalau iya, apakah saya bisa menemukannya? *lirik kanan kiri* *cari pola kebaya jadul*





Tidak ada komentar:

Posting Komentar