Bagi yang tinggal di sekitaran Jakarta Timur, nama Pasar Sunan Giri tentunya sudah tidak asing lagi, apalagi kalau Anda pernah survey tempat menjahit kebaya pernikahan. Di pasar ini ada dua tempat menjahit yang populer akan keahlian mereka membuat kebaya pernikahan. Tapi saya tidak membahasnya di sini karena topik yang akan saya angkat adalah Toko Primadona. Yup, toko keperluan alat jahit yang juga populer itu.
Dengan bekal alamat yang memuat blok dll, saya mencari Toko Primadona dan syukurlah saya berhasil menemukannya. Toko ini ada dua dan bersebelahan atau tepatnya berseberangan, terpisah oleh lorong. Satu toko lebih kepada kebutuhan menjahit yang kecil-kecil semacam benang, zipper, kancing, dll. Sedangkan yang satu lagi lebih ke kain, keperluan membuat pola (penggaris, kapur, dll). Berhubung saya hanya ingin mencari benang dan zipper, jadi saya langsung ke bagian yang pertama.
Untuk benang, saya hanya mencari Astra. Sedangkan zipper, saya hanya mencari YKK invisible 60 cm. Dan saat semuanya dihitung, harga total jauh lebih murah dibandingkan pembelian produk yang sama di Perancis. Ya iya lahhh... :D
Sekilas foto-foto yang saya ambil, silakan dilihat.
Butik kebaya yang top itu
Butik yang lain
Primadona: Kancing dan zipper
Primadona: Benang sulam Merk DMC
Primadona: Benang Astra beragam warna
Primadona: Renda
Primadona: Penampakan
Primadona: Pernak-pernik
Primadona: Benang yang lain
Primadona: Kain rubiah (?)
Primadona: Kain brokat
Pasar Sunan Giri
Los 1-2 Lantai Dasar 16-17
Benang yamalon 500 hrg brp mbk satu lusin
BalasHapusMaaf, kami ndak tahu harganya karena kebetulan tidak tanya dan tidak pakai benang tsb. Maaf ya. Coba Anda cek ke Tokopedia, kayaknya ada yang jual di situ.
Hapus