Wah, ini pasti juga semua orang kenal. Mirota Batik atau Hamzah Batik. Setiap kali ke Yogyakarta, pasti saya ke toko ini untuk mencari oleh-oleh. Kali ini, saya pun mendatangi tempat populer tersebut tepat di hari pertama tiba di Yogyakarta.
Bagi saya, selalu menyenangkan untuk melihat demonstrasi proses membatik. Sang ibu pembatik terkesan amat sangat sabar dan tentunya sangat berpengalaman.
Di lantai atas ada cantolan baju dari kayu dan berbentuk mesin jahit. Lucu !
Dan kunjungan kali ini, saya melirik perlengkapan membatik. Rasanya ini saat yang tepat untuk mengadopsi beberapa malam dan canting, serta pewarnanya.
Ok, berikut ini beberapa kain yang ada di Mirota. Betapa beratnya menahan diri untuk tidak compulsive buying, heu...
*kain dari serat nanas*
Bagi pecinta batik dan saudara-saudaranya (lurik, jumputan), segala aya dah di Mirota... Cuma harus siap-siap mumet karena banyaknya pengunjung yang ada di dalam toko ini. Penuh sekalih... Paling enak memang pas jam buka (kalau tidak salah jam 9). Namun sekitar sejam-an kemudian, mulai ramai sekali.
Note. Bila Anda ingin alternatif toko yang menyediakan suvenir serta kain batik dkk, cobalah kunjungi :
Jl. Panembahan No. 58
Panembahan, Kraton
Yogyakarta
Tel. 0274-375208
Toko ini direkomendasikan oleh staf penginapan kami (kebetulan berlokasi di area yang sama). Saat saya mampir ke sana, terlihat beberapa kain batik, lurik, jumputan dan yang lainnya. Saya mengadopsi sebuah angkin jumputan seharga Rp. 60.000,- dengan kualitas yang bagus.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar