Pages

Kamis, 20 Juni 2019

Toko Kain Ellen di Troyes

Jadi bulan Februari lalu waktu saya ke kota Troyes, saya menyempatkan diri untuk mengunjungi satu toko kain yang cukup sering disebut-sebut dalam forum lokal. Tokonya bernama Ellen Decoration dan mereka menjual banyak kain untuk haute couture. 

Memang betul ternyata, saya menemukan banyak kain keren cantik yang cocok untuk dijadikan maha karya dalam menjahit busana. Kain berbahan sutra pun banyak sekali. Berhubung saya tidak berencana untuk menjahit busana haute couture, jadi saya tetap berpatokan dengan kebutuhan saat itu yaitu : kain linen hitam, kain lining hijau untuk kebaya dan kain ringan untuk dress atau jumpsuit si kecil. Syukurlah saya menemukan semua yang dicari dan untuk lining akhirnya saya mengambil satin silk hijau emerald. 

Kalau mengenai harga kainnya, menurut saya secara umum masih normal bahkan untuk beberapa kain termasuk murah bila melihat kualitas dan kandungan bahannya. Berikut ini beberapa foto yang saya ambil selama di sana :











Toko ini memberikan les menjahit gratis lho bagi para beginner yang ingin mulai menjahit. Pokoknya mendaftar saja via telepon (ada nomornya di site mereka, klik bagian "Ateliers") atau daftar langsung ke sana. Lalu kita bisa datang tanpa membawa apa-apa karena semua disediakan. Asyik yah?


Kalau Anda berkesempatan untuk mengunjungi Troyes, cobalah ke toko ini. Lebih baik datang pas jam buka karena masih sepi. Saya tiba jam 10 dan suasana masih sepi. Namun sekitar sejam kemudian, wuih, klien mulai berdatangan dan suasana mulai ramai. 

Alamat :
2 Rue Joseph Alexandre Guivet, 10000 Troyes

Tidak ada komentar:

Posting Komentar